Tombol Mode pada Mikrotik dan Fungsinya

Pada produk router SOHO MikroTik keluaran terbaru ditambahkan sebuah tombol baru disamping tombol 'Reset/WPS'. Pada casingnya sendiri tombol tersebut terdapat indikator dengan nama 'Mode'.

Pada saat pertama kali keluar pada versi RouterOS v6.40.3 yaitu ditambahkan pada produk RB750Gr3. Namun masih banyak yang bingung dengan fungsi dari tombol tersebut. Dan pada artikel kali ini kita akan membahas apa fungsi dari tombol 'Mode' ini.

Sesuai dengan informasi yang ada pada changelog diatas, tombol ini bisa digunakan dengan konfigurasi pada fitur 'Script' di MikroTik. Jadi secara garis besar fungsinya adalah ketika tombol mode ini di tekan maka system akan mengeksekusi script yang sudah ditentukan.

Post a Comment

0 Comments